Medan (UIN SU),
Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN SU) Medan yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama Dan Pengembangan Lembaga Dr. Maraimbang Daulay, MA membuka kegiatan Scout Talent Pusat Layanan Internasional (PUSLAIN) UIN SU di Berastagi Cottage Hotel pada Kamis (01/09).
Dalam sambutannya Rektor UIN SU yang diwakili oleh Wakil Rektor bidang kerjasama dan pengembangan lembaga Dr. Maraimbang Daulay, MA menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya kepada pusat layanan internasional yang telah mengadakan kegiatan ini. Para peserta diharapkan dapat saling bekerjasama serta menjadi motor penggerak kemajuan UIN SU.
“Dosen itu tidak bisa mentransformasikan ilmunya secara maksimal kepada mahasiswa kalau tidak didukung dengan birokrasi yang lebih mudah yang lebih, karena itu diperlukan pegawai yang tidak hanya lulusan S1 tapi juga S2 bahkan S3” tukasnya.
Dr Maraimbang menambahkan kalau peserta diharapkan menjadi motor penggerak kemajuan UIN SU, dimana pada masa mendatang akan menjadi pimpinan UIN SU. UIN SU tidak membedakan antara dosen dan pegawai, kita berikan kesempatan yang sama untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan dirinya. Jangan lagi ada yang bermental orde baru, dimana pada sibuk untuk mencari uang tambahan. Kita harus fokus ke pengabdian kepada UIN SU kepada Negara tercinta kita ini.
Ketua Panitia yang sekaligus ketua Pusat Layanan Internasional Ali Akbar, M.Ag menyampaikan scout talent itu mencari orang-orang yang berbakat. Kegiatan yang dilaksanakan ini, untuk mencari tenaga yang berbakat dari tenaga pendidik dan kependidikan yang mempunyai minat untuk melanjutkan studi ke luar negeri.
Kami minta dari fakultas-fakultas untuk mengirimkan peserta yang diharapkan para peserta setelah ini mungkin 2 atau 3 tahun ke depan sudah ada yang melanjutkan studi ke Inggris, ke Jerman, ke Amerika, ke Timur Tengah juga mungkin ke Arab Saudi, ke Mesir ke Yordania dan negara-negara lain.
“Dan kita berharap 10-15 tahun yang akan datang, inilah bapak-bapak ibu-ibu yang menjadi pimpinan di UIN Sumatera Utara” tukasnya.
Ali Akbar menambahkan kalau ada dua narasumber yang didatangkan, nasumber pertama Saharman Gea adalah salah satu lulusan perguruan tinggi di London Inggris, narasumbur kedua Ferry Ramadhansyah adalah penerima beasiswa LPDP di Kairo Mesir dari kementerian keuangan.”Ini adalah kesempatan emas bagi kita semua untuk mendapat ilmu dari pengalaman pengalaman dari para narasumber, ambil sebanyak banyaknya dan jadikan manfaat untuk kita” imbuhnya.
Kegiatan Scout Talent ini digelar oleh Pusat Layanan Internasional UIN SU digelar selama 3 hari dengan diikuti oleh 36 orang dari kalangan dosen dan pegawai. Dengan Saharman Gea S.Si, M.Si, Ph.D dan Ferry Ramadhansyah, LC, MA sebagai narasumber. (Humas)