UINSU

Medan (UINSU)

Sebagai bentuk implementasi nyata dari salah satu program prioritas Kementerian Agama RI, yakni Asta Protas, para Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 1 formasi tahun 2024 di lingkungan UIN Sumatera Utara (UINSU) Medan melaksanakan kegiatan penanaman pohon sebagai bagian dari penguatan nilai-nilai ekoteologi.

Kegiatan ini merupakan rangkaian dari agenda nasional pelantikan 71.010 PPPK Kementerian Agama secara serentak yang digelar pada bulan Mei 2025. Di UINSU Medan, kegiatan penanaman pohon dilakukan di dua lokasi berbeda, yakni Kampus IV UINSU Tuntungan pada Senin, 19 Mei 2025, dan di Kampus II UINSU Pancing pada Selasa, 20 Mei 2025.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan hidup, seluruh PPPK baru diwajibkan untuk menanam pohon di lingkungan kerja masing-masing. Penanaman pohon ini menjadi simbol komitmen para aparatur baru untuk tidak hanya melayani umat melalui tugas birokrasi, tetapi juga menghidupkan semangat ekoteologi — yaitu harmoni antara manusia, alam, dan nilai-nilai keagamaan.

“Penanaman pohon ini bukan sekadar simbolis. Ini adalah bentuk penghayatan atas nilai-nilai agama yang mengajarkan kita untuk menjaga ciptaan Tuhan. Melalui pohon, kita belajar tentang keberlanjutan, keseimbangan ekosistem, dan tanggung jawab sosial,” ujar salah satu PPPK baru usai menanam pohon di Kampus IV Tuntungan.

Rektor UINSU Medan, Prof. Dr. Nurhayati, M.Ag., turut menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan kegiatan penanaman pohon ini. Ia menilai bahwa keterlibatan PPPK baru dalam aksi nyata pelestarian lingkungan mencerminkan semangat moderasi beragama yang inklusif dan kontekstual. “Saya sangat mendukung kegiatan ini. Menanam pohon adalah bentuk nyata pengabdian terhadap bumi dan menjadi bagian dari amal jariyah. Ini sejalan dengan misi UINSU sebagai kampus yang menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman dan keilmuan yang ramah lingkungan,” ujar beliau.

Kegiatan ini juga selaras dengan semangat “Kementerian Agama Berdampak” yang ingin menghadirkan perubahan konkret di tengah masyarakat, termasuk dalam bidang pelestarian lingkungan.

Sebagaimana diberitakan dalam rilis resmi Kemenag RI, pelantikan PPPK disertai aksi tanam pohon merupakan gerakan nasional peduli bumi yang melibatkan seluruh satuan kerja Kementerian Agama dari Sabang sampai Merauke. Hal ini sejalan dengan arahan Menteri Agama Nasaruddin Umar yang menekankan pentingnya menjadikan ASN Kemenag sebagai teladan dalam menjaga lingkungan hidup.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, UINSU Medan menjadi salah satu perguruan tinggi keagamaan negeri yang turut aktif mendukung gerakan penghijauan dan pelestarian alam, sekaligus memperkuat pemahaman dan praktik ekoteologi dalam ruang akademik dan sosial. (Humas)

Bagikan Melalui Sosial Media :
X (Twitter)
Visit Us
YOUTUBE
INSTAGRAM
Skip to content