UINSU

Medan (UIN Sumut)

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN Sumut) Prof. Dr. Lahmuddin Lubis, M.Ed yang juga selaku Ketua Umum Pemuka Agama Mitra Kamtibmas Kepolisian Daerah Provinsi Sumatera Utara (PAMK POLDA SU) menghadiri acara Silaturrahmi Kepala Kepolisian Daerah Provinsi Sumatera Utara (Kapoldasu) dengan para tokoh lintas agama.

Kegiatan yang digelar di Aula Kapoldasu, Sabtu (10/04) ini adalah dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 H.

Kapoldasu Irjen Pol. R.Z. Panca Putra, S, M.Si dalam sambutanya berharap kepada para tokoh-tokoh agama untuk saling bahu membahu dan bekerja sama dalam menciptakan suasana yang lebih kondusif di Sumatera Utara terkhusus selama bulan suci Ramadhan 1442 H.

Ia menyampaikan Polisi dimanapun berada tidak bisa berbuat banyak tanpa bantuan dan sentuhan para ulama dan tokoh agama. Baik tokoh agama dari Agama Islam, kristen, hindu, budha dan konghucu. Karena itu ia mengimbau agar masyarakat saling menghargai, saling membantu dan melindungi.

Disamping itu Kapoldasu juga berpesan khususnya bagi umat Islam untuk meningkatkan amal ibadah selama bulan suci Ramadhan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan bagi yang bukan beragama Islam untuk menghargai orang yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan. (Humas)

Bagikan Melalui Sosial Media :
X (Twitter)
Visit Us
YOUTUBE
INSTAGRAM
Skip to content