UINSU

Medan (UINSU)
Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan Prof Dr Nurhayati, MAg memimpin proses pengunggahan (upload) dan submit borang akreditasi untuk peraihan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) unggul pada 2024 ini.

Proses submit borang tersebut digelar di Ruang Sidang Biro Rektor, kampus II, Jalan Willem Iskander, Medan, Senin (8/7), diikuti para wakil rektor, para dekan, Kepala Biro AAKK Drs Ibnu Sa’dan, MPd, para kabag, pimpinan Lembaga Penjamin Mutu (LPM) Dr Muhammad Yafiz dan tim borang akreditasi yang selama beberapa waktu ini berjibaku bekerja memenuhi indikator penilaian akreditasi hingga para tahap submit borang ini.

Prof Nurhayati begitu mengapresiasi peran dan kinerja dari semua pihak terkait dalam upaya ini, khususnya kepada tim borang akreditasi yang menunjukkan semangat demi kemajuan UINSU Medan ke depan. “Ini semua untuk UINSU bisa lebih baik, mewujudkan bahwa kita bisa. Mendapatkan AIPT unggul,” ujarnya.

Kendati demikian, usai submit atau unggah dokumen borang ini, agar semua lini di kampus yang ia pimpin juga harus bersiap untuk menghadapi akreditasi lapangan (AL) yakni visitasi untuk validasi di lapangan secara langsung oleh para asesor. “Kami harap, semua fakultas, LPM dan semua unit mempersiapkan akreditasi lapangan. Semoga upaya kita ini mendapatkan berkah dari Allah,” imbuh rektor.

Diketahui, dalam setahun kepemimpinannya, berbagai peningkatkan kualitas diwujudkan, di antaranya berhasil menjalin puluhan kerja sama kelembagaan dalam dan luar negeri. Terbaru, membentuk Sema dan Dema UINSU 2024-2025. Rektor berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung upaya akreditasi ini, di antaranya kepada para wakil rektor, Kepala Biro AAKK, pimpinan LPM, tim borang akreditasi dan lainnya atas kinerja dan dedikasi untuk proses akreditasi ini.

“Kita berharap, semoga proses submit borang ini berjalan baik hingga selesai. Lalu kita juga bersiap untuk menghadapi akreditasi lapangan beberapa waktu mendatang. Di antaranya untuk validasi lapangan data yang diperlukan. Usaha ini juga kita barengi dengan doa dan hasilnya kita serahkan kepada Allah, semoga ini membawa berkah dan kita bisa meraih akreditasi unggul,” tandasnya.

Ketua LPM UINSU, Dr Yafiz menyampaikan, upaya yang dilakukan tim borang tentu mengorbankan banyak hal dan itu sebagai bentuk pengabdian dan dedikasi tim. Tidak lain dan tidak bukan karena bentuk kecintaan kepada UINSU Medan. Terima kasih kepada rektor dan pimpinan kampus atas dukungan penuh sehingga tim bisa bekerja baik dan maksimal hingga selesai. Sebelum submit ini, ia dan tim juga telah melakukan finalisasi dan sentuhan akhir agar submit sesuai harapan.

Secara khusus, Dr Yafiz menyampaikan terima kasih kepada Wakil Rektor I Bidang Akademik, Prof Dr Azhari Akmal Tarigan, MAg yang tidak pernah putus memberikan movitasi dan pendampingan kepada tim serta memastikan tim borang bisa bekerja optimal. Tidak dipungkiri, pada perjalanan dan prosesnya ada rasa jenuh dan lelah, namun ia hadir memberikan motivasi dan ceramah untuk tetap bisa semangat menuntaskan tugas ini sampai akhir.

“Insya Allah, kita submit borang akreditasi untuk pencapaian unggul hari ini. Terima kasih semua fakultas, lembaga serta unit yang begitu kooperatif memberikan data yang kami perlukan untuk proses borang akreditasi. Mudah-mudahan tercapai harap dan cita-cita kita, untuk mengantarkan UINSU Medan menuju akreditasi unggul,” pungkasnya.

Acara lalu dilanjutkan dengan penekanan tombol oleh pimpinan kampus, sebagai tanda dimulainya proses pengunggahan dan submit borang akreditasi untuk peraihan akreditasi unggul tingkat institusi dimaksud. (Humas)

Bagikan Melalui Sosial Media :
X (Twitter)
Visit Us
YOUTUBE
INSTAGRAM
Skip to content